Kapolres AKBP Yogen Serahkan Bingkisan Lebaran Kepada Personil

PEMATANGSIANTAR | presisi24jam.com – Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno, menyerahkan bingkisan paket lebaran kepada perwakilan personil, ASN, dan PHL. Ini sebagai wujud perhatian pimpinan dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

“Hari ini saya menyerahkan bingkisan Hari Raya secara simbolis, kepada seluruh personil dan ASN Polres Pematangsiantar yang merayakannya. Mudah-mudahan bingkisan ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya,” sebut Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno, Rabu (27/3/2024).

Kapolres Pematangsiantar ini pun menitipkan salam sama keluarga sekalian dan juga diberikan kesehatan khususnya dalam menghadapi Ops Ketupat toba 2024.

“Perlu saya jelaskan dalam menghadapi Ops Ketupat Toba 2024 akan dimulai rapat lintas sektoral, dilanjutkan pra ops dan apel gelar pasukan. Saya berharap agar semua personil yang melaksanakan pengamanan dapat memahami dan mengerti tugas dan tanggungjawab masing masing dalam pelaksanaan Ops Ketupat Toba 2024,” tandasnya. (abar)