Tidak Berlangsung Lama & Respon Cepat Polsek Teluk Nibung Polres T.Balai Tangkap Pelaku Curanmor 

Tidak Berlangsung Lama & Respon Cepat

Polsek Teluk Nibung Polres T.Balai Tangkap Pelaku Curanmor

Tanjungbalai | Presisi24Jam.Com

Dijalan Pasir Raya, Lingkungan. IV, Kelurahan Pematang Pasir, Kecamatan. Teluk Nibung Kota Tanjung Balai Unit Reskrim Polsek Teluk Nibung Polres Tanjungbalai berhasil mengamankan tersangka pelaku tindak pidana curanmor yang terjadi Senin (15/01/24) kemarin sekitar pukul 18.40 Wib.

Kapolres Tanjungbalai AKBP Yon Edi Winara SH SIK MH melalui Kapolsek Teluk Nibung AKP Sisbudianto dikonfirmasi Selasa (16/1/2024) mengatakan, Awalnya Polsek Teluk Nibung mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa telah terjadi tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor) pada Senin (15/01/24) sekitar pukul 18.45 wib dijalan Pasir Raya, Lingkungan. IV, Kelurahan. Pematang Pasir, Kecamatan Teluk Nibung Kota Tanjung Balai

Berbekal laporan tersebut langsung ditindak lanjuti oleh Tim Opsnal Unit Reskrim Polsek Teluk Nibung dengan melakukan Penyelidikan dan mendapatkan Informasi bahwa Pelakunya berinisial AF alias F, 37, Warga Jalan Burhanuddin, Kelurahan. Perjuangan, Kecamatan. Teluk Nibung Kota Tanjung Balai dan sedang berada di sekitaran jalan Suprapto Kecamatan Tanjung Balai Utara

Lanjut Kapolsek Teluk Nibung, Kanit Reskrim Ipda W. Simangunsong bersama Tim Opsnal Unit Reskrim Polsek Teluk Nibung langsung turun kelokasi dan Selasa (16/01/24) sekitar pukul 00.30 Wib berhasil mengamankan pelaku berinisial AF alias F bersama barang bukti 1 Unit Sepeda Motor Merk Honda Revo Warna Merah dengan Nomor Polisi BK 4504 OB dan Noka H1HB62138K694311 dan Nosin HB62E-1593859

” Sekarang tersangka yang sudah ditangkap bersama barang bukti selanjutnya dibawa ke Polsek Teluk Nibung guna dilakukan proses penyidikan yang intensif “, Tukas Kapolsek Teluk Nibung mengakhiri.(Bon)