Polres T.Balai & Dinas Pertanian Pemko Ikuti Zoom Meeting Rapat Koordinasi Ketahanan Pangan Bersama Irwasum Mabes Polri

 

Tanjung Balai | Presisi24jam.com-Kapolres Tanjung Balai AKBP Yon Edi Winara SH, SIK, MH, bersama Unsur Forkopimda Kota Tanjung Balai mengikuti Zoom Meeting Rapat Koordinasi Polri, Kementrian Pertanian-Mitra dan Louncing Aplikasi Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan dari Pusdalsis Mabes Polri yang dipimpin Oleh Mentri Pertanian dan Irwasum Mabes Polri, Senin kemarin (13/1/2025) sekitar pukul 13.00 wib

Kapolres Tanjung Balai AKBP Yon Edi Winara SH, SIK, MH saat di konfirmasi, Rabu (15/1/2925) mengatakan, dalam Kegiatan Zoom tersebut membahas strategi dalam mendukung ketahanan pangan nasional program 100 hari kerja Presiden Republik Indonesia dalam rangka penanaman jagung serentak 1 juta hektar di lahan perkebunan atau lahan lainnya yang di jadwalkan pada tanggal pada tanggal 16 januari 2025 namun ada perubahan jadwal pelaksanaannya menjadi pada hari Selasa tanggal 21 Januari 2025 secara serentak Se-Indonesia.

Kegiatan Zoom di Polres Tanjung Balai di ikuti oleh, Mewakili Sekda, Dinas Pertanian Kota Tanjung Balai dan Staf, Para PJU Polres Tanjung Balai dan Para Kapolsek Sejajaran Polres Tanjung Balai

Menurut Kapolres Tanjung Balai akan berkoordinasi dengan Fokopimda Kota Tanjung Balai tentang lahan yang akan ditanami jagung pada penanaman serentak hari selasa tanggal 21 januari 2025 di kota tanjung balai

Polres Tanjung balai akan tetap bersinergi dengan pemerintah kota tanjung balai bersama stakeholder lainnya untuk terwujudnya ketahanan pangan nasional dan juga di kota tanjung balai. “Ujar Yon Edi

Usai kegiatan Zoom dari Mabes Polri di lanjutkan dengan diskusi tentang langkah langkah yang akan dilaksanakan dalam penanaman jagung serentak di kota tanjung balai, Ujar Kapolres Tanjungbalai mengakhiri.(Bon)